Mereka akan bersua Inter Milan pada 20 Juli 2022 di Florida sebelum bertolak ke Las Vegas.
Di kota yang identik dengan industri judi dan kasino tersebut, Barcelona bertemu rival abadi, Real Madrid, pada 23 Juli 2022.
Mereka lalu menghadapi Juventus di Los Angeles (27 Juli 2022), sebelum meladeni New York Bulls Arena di New Jersey (31 Juli 2022).
Tanda lain yang ditunjukkan Barcelona adalah pergantian nomor punggung di skuad pada musim 2022-2023.
Barcelona dikabarkan akan memberikan nomor punggung 21 ke Ferran Torres, setelah De Jong mengenakan nomor itu musim lalu.
Spekulasi soal nomor punggung itu muncul setelah Ferran Torres menambahkan angka 21 di bio Instagram miliknya setelah bergabung dengan Barcelona dari Manchester City.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Gagal Gaet Lisandro Martinez, Arsenal Beralih Incar Oleksandr Zinchenko
Barcelona sendiri sudah mendatangkan dua pemain baru pada bursa transfer musim panas 2022.
Kedua pemain tersebut adalah Andreas Christensen dan Franck Kessie yang direkrut dengan status bebas transfer.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | 90min.com |
Komentar