“Riyad Mahrez sudah membawa banyak hal untuk klub dengan bakat, kemampuan, komitmen, serta keinginan untuk menang yang terlihat sejak awal.”
“Saya juga tahu bahwa Pep Guardiola dan para staf pelatih senang bekerja sama dengannya,” ujar Beiristain.
Txiki Begiristain juga tidak segan menyebut pemain berusia 31 tahun itu sebagai salah satu pemain sayap yang paling menyenangkan untuk ditonton.
???? @Mahrez22 ????#ManCity pic.twitter.com/zEH2F912d8
— Manchester City (@ManCity) July 15, 2022
“Riyad Mahrez adalah salah satu pemain sayap yang paling menyenangkan di lapangan hijau," tutur Begiristain melanjutkan.
“Kami antusias mengetahui dia menjadi bagian perjalanan kami untuk meraih lebih banyak kesuksesan,” imbuhnya.
Riyad Mahrez bergabung dengan Manchester City dari Leicester City pada 2018.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Kian Dekat ke AC Milan, Ricardo Kaka dari Belgia Buka Suara Soal Masa Depannya
Ia mencatat 63 gol dari 189 penampilan di lintas kompetisi.
Mahrez juga turut membawa Man City memenangi tiga trofi Liga Inggris dan tiga Piala Liga Inggris.
Eks pemain Le Havre tersebut juga menjadi bagian skuad Man City saat menembus final Liga Champions pada 2021.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar