"Saya bersyukur, terima kasih kepada Fadia dengan memberikan yang terbaik," ujarnya.
"Dia punya hati yang mau diajak sehingga membentuk komunikasi dan permainan yang baik juga," tambahnya.
Sementara itu, Siti Fadia juga mengaku termotivasi usai dipasangkan dengan Apriyani Rahayu yang merupakan peraih medali emas Olimpiade.
Fadia tak merasa tertekan dan justru termotivasi, juga mengambil pelajaran dari Greysia Polii.
Baca Juga: Hasil Final Singapore Open 2022 - Apriyani/Fadia Sabet Gelar Ketiga
APRI/FADIA MELOMPAT LEBIH TINGGI LAGI!
JUARA SINGAPORE OPEN 2022 SETELAH MENANG DARI PASANGAN CHINA. LUAR BIASA! ????????????????????????#BadmintonIndonesia #SingaporeOpen2022 pic.twitter.com/DIFSfUWZNL
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) July 17, 2022
"Pelajarannya banyak banget dari Apri dan Kak Greys," kata Fadia.
"Saya termotivasi dengan pasangan juara Olimpiade ini."
"Sangat senang, pokoknya saya ingin terus kasih yang terbaik buat Indonesia," tambahnya.
Dengan menjuarai Singapore Open 2022, Apriyani/Siti Fadia mendapat tambahan 9.200 poin.
Artinya, kini keduanya sudah mengumpulkan total 39.640 poin.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Spotv |
Komentar