Bomber Uruguay itu membuka pestanya dengan lesakan penalti setelah Luis Diaz dilanggar kiper lawan.
Itulah gol pertama Darwin Nunez sejak dicomot Liverpool dari Benfica di bursa transfer musim panas ini.
Darwin Nunez menggenapkan torehan menjadi brace setelah melanjutkan umpan Trent Alexander-Arnold dalam situasi fast-break.
Hattrick menyusul dicatatkannya ketika menyodok masuk umpan silang Harvey Elliott.
Sang Manusia 1,5 triliun rupiah tak puas dengan itu.
Dia menutup malam melalui gol keempat lewat tembakan di dalam kotak penalti yang kelewat keras hingga gagal dihentikan kiper.
Bagi Darwin Nunez, quattrick di laga ini merupakan respons terbaik untuk membungkam para haters yang menghantuinya di medsos.
A five star pre-season performance from the Reds in Germany, with 4️⃣ goals from @Darwinn99 ????#LFCPreSeason pic.twitter.com/KV7wDMS3Ql
— Liverpool FC (@LFC) July 21, 2022
Pemuda 23 tahun itu memang ramai disindir dan dikritik karena tampil buruk dalam dua penampilan perdananya di pramusim Liverpool.
Saat menghadapi Man United (0-4) dan Crystal Palace (2-0), Darwin Nunez ramai disorot karena membuang peluang-peluang bagus dan beberapa kekeliruannya jadi santapan ledekan.
Baca Juga: Darwin Nunez di Liverpool bakal seperti Ikan Berenang di Air
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar