Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Klub Liga 1 2022/2023 - Madura United, Kental Brasilian Connection

By Bagas Reza Murti - Jumat, 22 Juli 2022 | 15:15 WIB
Pemain Madura United Beto Goncalves saat menggunakan jersey terbaru untuk mengarungi Liga 1 2022-2023.
ligaindonesiabaru.com
Pemain Madura United Beto Goncalves saat menggunakan jersey terbaru untuk mengarungi Liga 1 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Profil klub Liga 1 2022/2023, Madura United punya skuad yang kental dengan pemain-pemain asal Brasil.

Madura United bersiap mengarungi Liga 1 2022/2023 lebih baik ketimbang sebelumnya.

Pada musim lalu, Laskar Sape Kerrab finis di peringkat ke-9 klasemen akhir.

Bukan hasil yang diharapkan oleh Madura United tentu saja karena tim ini biasa nangkring di papan atas.

Oleh karena itu musim ini diharapkan mereka bisa bersaing di papan atas lagi.

Baca Juga: Viktor Axelsen Tuju Poin Ranking Sempurna, Anthony Bisa Gagalkan Asalkan Perbaiki Masalahnya

Sejumlah pemain anyar berpengalaman didatangkan pada bursa transfer.

Di posisi kiper, Madura United mendatangkan 3 penjaga gawang sekaligus yang berpengalaman yakni Fakhrurrazi Quba, Rendy Saputra dan Miswar Saputra.

Keputusan ini diambil setelah mereka kehilangan Hong Jung-nam dan Muhammad Ridho.

Nama-nama pemain baru lokal lainnya adalah Reva Adi, Birrul Walidain, Ricky Ariansyah dan Esteban Viscara.

Mereka akan berpadu dengan pemain-pemain lawas yang sudah cukup kental dengan Madura United seperti Bayu Gatra, Slamet Nurcahyono dan Beto Goncalves.

Untuk barisan pemain asing, Madura United sangat kental dengan Brasilian Connection.

Bek tengah Cleberson didatangkan dengan Pedro Henrique dan berpadu dengan Jaja yang semuanya adalah dari Brasil.

Baca Juga: Curhat Chanathip Songkrasin Usai Lawan Lionel Messi Secara Langsung: Perbedaan Kami Jauh!

Pelatih Madura United, Fabio Lefundes (paling kana) bersama dua asistennya.
Madura United
Pelatih Madura United, Fabio Lefundes (paling kana) bersama dua asistennya.

Mungkin ini salah satu keinginan sang pelatih yang juga berasal dari Negeri Samba, Fabio Lefundes.

Satu pemain asing lagi adalah Le Yu-hun yang merupakan pemain asal Korea Selatan.

Dengan adanya Brasilian Connection, maka komunikasi tim menjadi lebih mudah.

Meski begitu, performa Madura United masih perlu pembuktian lebih lanjut.

Di Turnamen Piala Presiden 2022, Laskar Sape Kerrab hanya menang satu kali dari 4 laga yang dilakoni.

Selebihnya, mereka dua kali imbang dan sekali kalah.

Satu hal lagi yakni Madura United masih memiliki Ronaldo Kwateh, wonderkid yang cukup dipercaya Shin Tae-yong mentas di timnas U-19 dan U-23 Indonesia.

Baca Juga: Raja Isa Nilai Keputusan PSSI Hanya Emosional yang Datang dari Merajuk jika Benar-benar Gabung EAFF

Duel Madura United vs Persija Jakarta dalam laga terakhir Grup B, Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (28/6/2022).
INSTAGRAM/@PIALAPRESIDEN
Duel Madura United vs Persija Jakarta dalam laga terakhir Grup B, Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (28/6/2022).

Mampukah Madura United bersaing di papan atas Liga 1 2022/2023 mendatang? Patut ditunggu.

Profil Klub

Nama: Madura United

Stadion: Stadion Gelora Pamelingan

Pelatih: Fabio Lefundes

Skuad

Kiper:

  • Miswar Saputra
  • Rendy Oscario
  • Fakhrurrazi Quba
  • Fawaid Ansory
  • Karisma Ramadhany

Bek:

  • Cleberson
  • Fachruddin Aryanto
  • Kadek Raditya
  • Reva Adi
  • Novan Sasongko
  • Fadillah Nur Rahman
  • Birrul Walidain
  • Alexvan Djin
  • Guntur Ariyadi

Gelandang:

  • Zulfiandi
  • Ricki Ariansyah
  • Lee Yu-jun
  • Feby Ramzy
  • Jaja
  • Lulinha
  • Kevy Syahertian
  • Slamet Nurcahyono
  • Rivaldi Bawuo
  • Haris Tuharea
  • Esteban Vizcarra
  • Malik Risaldi
  • Ronaldo Kwateh
  • Bayu Gatra

Penyerang:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136