“Musim lalu saya melihat bagian-bagian pertandingan yang menyulitkan Chelsea."
"Lalu kami dilarang melakukan transfer dan beberapa pemain pergi. Sekarang begini situasi saya.”
“Chelsea butuh pemain berkualitas dalam jumlah banyak."
"Sekarang kami punya dua, tetapi Chelsea belum kompetitif. Pertandingan melawan Arsenal adalah buktinya,” tutur Tuchel melanjutkan.
Pelatih asal Jerman itu juga mengatakan Chelsea kalah dari Arsenal dalam berbagai aspek.
“Hal paling mengkhawatirkan adalah level komitmen fisik dan mental Arsenal lebih tinggi ketimbang Chelsea,” kata Tuchel.
“Mereka memainkan formasi terkuat dan struktur yang mereka mainkan selama beberapa pekan."
"Arsenal akan mencoba memainkan susunan pemain hari ini di Liga Inggris.”
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Barcelona dan Jules Kounde Jalin Kesepakatan, Chelsea Patah Hati
“Sementara itu, Chelsea tidak menunjukkan susunan pemain terbaik, ini cuma penjelasan singkat dan beberapa bagian lain masih mengkhawatirkan.”
“Saya tidak bisa menjamin Chelsea akan siap dalam dua pekan,” ucap Tuchel lagi.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar