Kombinasi sprint dan penyelesaian prima dari kerja sama 1-2 dengan Noah Okafor berujung kesuksesan menyarangkan bola ke gawang Adrian tanpa tersentuh bek-bek musuh.
Stop that Sesko!pic.twitter.com/eIs0lk54cC
— Sexy Skills (@SexyskilIs) July 27, 2022
Penampilan Benjamin Sesko makin menegaskan kemiripannya dengan karakter bomber baru Manchester City, Erling Haaland.
Sesko memang digadang-gadang bakal meneruskan sensasi yang dibuat seniornya itu ketika menjadi mesin gol mengerikan bersama Salzburg dan Dortmund.
Bahkan, menurut pengakuannya sendiri, rekan-rekan Sesko melihatnya lebih jago dari Haaland.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Di Tengah Nyanyian Vladimir Putin, Dynamo Kyiv Singkirkan Fenerbahce
"Perbandingan seperti itu (dengan Haaland) memotivasi dan memberi saya energi, bukan tekanan," katanya, dikutip BolaSport.com dari Sportbible.
"Saya akan terus mendengarkan dan belajar sehingga bisa lebih baik daripada dia."
"Rekan setim mengatakan Haaland dan saya sangat mirip, terutama dalam hal kecepatan."
"Kebanyakan dari mereka bahkan bilang saya lebih baik darinya!" imbuh kolektor 13 caps dan 2 gol di timnas senior Slovenia.
Benjamin Šeško makes it 1-0 vs Liverpool
Won’t do anything for his links to Manchester United pic.twitter.com/v63zE6jHy5
— Anonymous (@JustThatYT) July 27, 2022
Musim lalu, Benjamin Sesko mengukir 10 gol dan 7 assist dalam 36 partai lintas kompetisi untuk RB Salzburg.
Adapun musim ini, catatannya sudah 2 gol dalam 2 pertandingan.
Kalau stabil mempertahankan performa seperti saat mengalahkan Liverpool, bukan mustahil untuk melihatnya segera dicomot Manchester United.
Man United memang dikabarkan tertarik menjadikan Sesko suksesor Cristiano Ronaldo.
Melihat aksi-aksinya, penggemar Setan Merah sepertinya makin dibuat ngiler dan tak sabar menunggu pergerakan klub buat mengajaknya susul Haaland ke Inggris di bursa transfer musim panas ini.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportbible.com, Transfermarkt.com |
Komentar