Ronaldo kemungkinan sudah bisa membela Setan Merah saat bersua klub Liga Spanyol lainnya, Rayo Vallecano, di Old Trafford pada Minggu (31/7/2022) pukul 22.00 WIB.
Sementara itu, rumor kepergian Ronaldo masih saja berembus kencang meski sang megabintang telah kembali bergabung dengan skuad Man United.
Ronaldo yang geram dengan pemberitaan seputar masa depannya akhirnya buka suara.
Baca Juga: Tammy Abraham Tak Terusik dengan Kedatangan Paulo Dybala, Malah Sebut AS Roma Kini Punya 2 Raja
Peraih 5 kali Ballon d'Or tersebut segera membalas lewat sebuah komentar di akun Instagram penggemarnya.
"Mustahil untuk tidak membicarakan saya sehari saja karena media tidak akan mendapat uang," kata Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Mereka tahu jika tanpa kebohongan itu, orang tidak akan membacanya."
"Teruskan dan berita yang benar nantinya akan datang," ujar Ronaldo menambahkan.
Di luar itu, Ronaldo sebenarnya tampil cukup impresif bersama Man United pada musim 2021-2022.
Penyerang berumur 37 tahun itu berhasil menorehkan 18 gol di Liga Inggris.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal International, Mirror.co.uk |
Komentar