Bajol Ijo kalah 1-0 di putaran pertama, sebelum bermain imbang 1-1 di putaran kedua.
Kedua tim sempat dipertemukan pada fase grup Piala Presiden 2022 lalu.
Hasilnya, Persebaya dan Bhayangkara FC sama-sama kuat usai laga berkesudahan 1-1.
Misi mencuri poin juga diprediksi sulit mengingat laga dimainkan di kandang tim besutan Widodo C. Putro.
Belum lagi, Persebaya datang dengan skuad pincang menyusul bertambahnya pemain yang cedera.
Mulai dari Alwi Slamat, Leo Lelis, Ernando Ari dan terbaru Silvio Junior serta Supriadi.
Baca Juga: Usai Dipecat dari Timnas Malaysia, Brad Maloney Resmi Latih Timnas U-17 Australia
Silvio mengalami cedera engkel saat laga terakhir melawan Persita Tangerang.
Adapun Supriadi tidak dibawa karena mengalami cedera hamstring.
"Kita bawa 22 pemain tanpa dua pemain asing, si Silvio dan Lelis, Supri juga tidak kita bawa," jelas Aji Santoso.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar