"Jadi memang tidak bisa memungkiri dan kita tidak bisa menjelekkan adik-adik. Pesan saya kepada mereka adalah mereka ada kesempatan, hanya mereka harus ekstra latihan, ekstra segalanya."
"Istirahat kedisiplinan dan lain-lain kalau mereka mau cepat mengejar ke top dunia," tutur Tontowi.
Sementara itu, Liliyana malah menyayangkan dengan situasi yang sedang dihadapi ganda campuran Indonesia.
Menurut dia belum ada lagi dari wakil Indonesia di nomor ganda campuran yang bisa menempati posisi papan atas dunia.
"Pendapatnya ya pasti gemes ya. Maksudnya kepenginnya setelah dari kami terus ada regenerasi di ganda campuran," kata Liliyana.
"Dari zaman senior dulu yg dulu-dulu yang mungkin dari Mas Trikus, Ci Minarti, Ci Vita, semua itu kan udah kasih jalan buat kita, sehingga saya dan Owi itu meneruskan."
"Nah, harapannya kita sama, pengennya setelah dari kita ini ada yang nerusin. Karena yang kita sadari adalah setelah kalau ada gap untuk mau naik lagi itu agak susah," tutur Liliyana.
Baca Juga: Dukung Piala Presiden 2022, Tontowi/Liliyana: Ini Langkah Awal Regenerasi!
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar