Padahal penalti lap panjang biasanya membuat pembalap kehilangan waktu sekitar 3 detik.
Tidak konsistennya penalti lap panjang antara satu sirkuit dengan lainnya mendapat sorotan dari sejumlah pembalap.
Aleix Espargaro adalah salah satunya.
"Penalti lap panjang di sini lucu," kata Espargaro, dilansir dari Crash.net.
"Tidak sepatutnya saya mengeluh soal lap panjang karena seakan-akan saya melakukannya karena rival saya yang mendapatkannya."
"Tetapi sungguh lucu. Anda cuma kehilangan 0,8 detik! Dia mencobanya hari ini dan waktunya hanya 0,8 detik."
"Kalau hukumannya 3 detik artinya di manapun tetap 3 detik. Okelah kalau 2,5 detik, tetapi 0,8? Ini tidak wajar!"
"Bagaimana pun tidak masalah dengan hukumannya. Bahkan jika penaltinya 2 detik, tahun ini Jack Miller (Ducati) membuktikan bahwa Anda masih bisa mengejar podium."
"Jadi bayangkan saja bagaimana jadinya dengan Fabio."
Baca Juga: Alasan Andrea Dovizioso Bakal Pensiun Sebelum Tuntaskan MotoGP 2022
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Yamahamotogp.com, Crash.net |
Komentar