Tiga gol Borneo FC sebelumnya dicetak oleh M Fathur Rahman (menit ke-17), Terens Puhiri (23'), dan Stefano Lilipaly (64').
Sedangkan gol semata wayang Persib Bandung dicatatkan atas nama David da Silva pada menit kesembilan.
Baca Juga: Erik ten Hag Rusak Reputasi Kota Manchester di Hadapan Brighton
Setelah pertandingan, Pato tak bisa menyembunyikan rasa senangnya karena telah membantu Borneo FC meraih kemenangan.
"Saya senang karena bisa membantu tim meraih kemenangan," kata Pato, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga 1.
"Semoga menjadi motivasi agar tercipta gol-gol berikutnya," ujarnya.
Lebih lanjut, Pato menilai statusnya sebagai striker memang bertugas untuk mencetak gol.
Akan tetapi, menurutnya kemenangan Borneo FC merupakan fokus utama.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Akui Musim Panas di Korea Selatan Jadi Pemicu Tampil Agresif
"Semua pertandingan tidak pernah mudah, sangat berbeda dibandingkan pramusim," ucap Pato.
"Kami harus bekerja keras untuk meraih kemenangan."
"Tugas saya sebagai striker tentu bisa mencetak gol, namun kemenangan tim tetap menjadi prioritas utama," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |
Komentar