Sementara itu, penampilan tim London Biru pada tur pramusim bisa dibilang cukup mengecewakan.
Pada empat pertandingan pramusim, tim asuhan Thomas Tuchel hanya bisa memetik dua kemenangan dan dua kekalahan.
Kekalahan paling menohok berasal dari Arsenal dengan skor telak 0-4.
Thomas Tuchel mengungkapkan bahwa ini adalah sebuah proses dari transisi kepemilikan anyar.
Pelatih berkebangsaan Jerman itu juga berkata bahwa dia merindukan sosok legenda klub, Petr Cech, yang pada rezim sebelumnya berperan sebagai direktur teknik klub.
Kini, eks kiper Chelsea itu ikut meninggalkan klub mengikuti pergantian kepemilikan saat ini.
Baca Juga: Kepergian Cristiano Ronaldo Bikin Karim Benzema Lebih Ambisius
“Saya masih berpikir kami dalam transisi dengan kepemilikan baru,” kata Tuchel, dilansir BolaSport.com dari Metro.
“Petr Cech yang juga merupakan faktor kunci besar, juga bagi saya di musim ini, berbicara dengan semua orang dan staf, dan menjadi dukungan besar bagi saya.”
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar