Manchester City menambah skor menjadi 3-0 pada menit ke-37.
Kali ini Kevin De Bruyne berperan sebagai kreator dengan mengalir bola terobosan ke kotak terlarang untuk Phil Foden.
Foden menyambut bola dari De Bruyne dengan tendangan kaki kiri.
Skor 3-0 untuk Man City bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Manchester City terus memegang kendali permainan.
Baca Juga: 10 Timnas dengan Posisi Tertinggi Jelang Piala Dunia 2022 di Qatar: Messi, Ronaldo, dan Neymar Masuk
Gol tambahan Man City muncul pada menit ke-79.
Proses gol keempat The Citizens berawal dari tusukan Joao Cancelo ke dalam kotak penalti Bournemouth.
Cancelo kemudian melepaskan umpan datar kaki kiri ke arah tengah kotak penalti.
Bek Bournemouth, Jefferson Lerma, berusaha memotong umpan Cancelo.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar