Namun dia juga menyadari bahwa tak bisa selalu menggantungkan harapan kepada keberuntungan.
Dia bertekad menjaga momentum dengan tampil konsisten pada balapan yang akan berlangsung di Red Bull Ring akhir pekan ini (21/8/2022).
"Saya akan berusaha, pertama-tama memikirkan balapan ini untuk mendapatkan poin," kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Motorsport.com.
"Tapi sejujurnya kami beruntung di dua balapan terakhir karena pesaing utama saya punya masalah."
“Jadi, (situasinya) tidak akan selalu seperti ini. Meraih banyak poin seperti ini hanya karena saya beruntung di dua balapan terakhir."
“Tapi kita akan lihat nanti, balapan ke depan pasti bagus untuk kami," tutur Bagnaia.
Selain itu, Bagnaia juga memberikan catatan penting bahwa pesaingnya terdepan juga bukan hanya Quartararo semata.
Pembalap lain yang ingin diwaspadai pembalap asal Italia itu adalah Aleix Espargaro (Aprilia Racing).
Aleix Espargaro saat ini menduduki peringkat dua dengan terpaut 22 poin dari Quartararo.
"Tapi saya ingin fokus pada pekan saya dan setiap sesi. Saat ini saya pikir Aleix masih yang paling dekat dengan Fabio," tutup Bagnaia.
Baca Juga: MotoGP 2022 Bikin Aleix Espargaro Tinggalkan Keinginan Pensiun
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar