Juara dunia MotoGP 2021 itu juga menegaskan bahwa Red Bull Ring bukan menjadi petaka bagi pengguna motor M1.
"Saya merasa baik. Balapan tahun lalu, kami finis di posisi ketujuh, tetapi sebelum hujan datang kami berjuang keras untuk podium dan kemenangan," tegas Quartararo.
"Kami mempunyai kecepatan, tetapi kami tahu betapa kritisnya itu selama balapan."
"Dalam hal kecepatan, saya tidak berpikir itu benar-benar lintasan yang buruk bagi kami."
"Dalam urusan menyalip, kami perlu bekerja lebih keras, tetapi saya tidak akan mengatakan ini adalah lintasan yang buruk bagi kami."
"Adanya chicane saya pikir akan lebih baik bagi kami," sambungnya.
Quartararo hadir di MotoGP Austria 2022 sebagai pemimpin klasemen dengan mengoleksi 180 poin.
Adapun di belakang Quartararo adalah Aleix Espargaro yang menempel dengan selisih 22 poin.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar