"Argentina dan Brasil tidak punya pesaing di Amerika Selatan," demikian kata striker timnas Prancis itu.
"Perkembangan sepak bola di sana tidak semaju di Eropa. Karena itulah pemenang di beberapa Piala Dunia terakhir adalah tim Eropa," lanjut Mbappe.
Komentar Mbappe telah menyinggung perasaan kapten timnas Argentina dan penyerang Brasil, Messi dan Neymar.
Mereka berdua memimpin barisan sakit hati bersama pemain Amerika Selatan lainnya di ruang ganti PSG seperti Leandro Paredes, Mauro Icardi, Marquinhos, dan Rafinha.
Setidaknya sudah ada dua tokoh sepak bola yang merespons pernyataan Mbappe.
Orang pertama adalah pelatih Brasil, Tite.
"Kualifikasi di sini (Conmebol) memiliki tingkat kesulitan yang jauh lebih tinggi daripada penyisihan grup kualifikasi Piala Dunia di Eropa," ucap Tite.
Juru gedor timnas Argentina, Lautaro Martinez, juga ikut 'menyentil' omongan Mbappe.
"Saya melihat apa yang (Mbappe) katakan, tetapi Argentina dan Brasil memiliki pemain dengan kualitas dan bakat yang hebat. Brasil, sama seperti kami, memiliki sebagian besar pemainnya di Eropa. Saya pikir komentar dia tidak tepat," tutur Martinez.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar