BOLASPORT.COM - Romelu Lukaku siap unjuk gigi lagi pada pekan kedua Liga Italia 2022-2023 dan bisa membawa Inter Milan naik lima posisi di klasemen Liga Italia.
Pekan kedua Liga Italia 2022-2023 akan mulai digelar pada hari ini, Sabtu (20/8/2022) waktu setempat.
Empat pertandingan akan digelar langsung pada hari ini dengan menampilkan dua tim besar Italia, yakni Lazio dan Inter Milan.
Pekan kedua Liga Italia 2022-2023 akan dibuka dengan pertandingan antara Torino dan Lazio.
Dalam laga tersebut, Lazio akan bertindak sebagai tim tamu dan bertandang ke kandang Torino di Stadion Olimpico Grande Torino, Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau pukul 23.30 WIB.
Torino dan Lazio sama-sama menuai hasil apik pada pekan perdana Liga Italia 2022-2023.
Torino mengajari kerasnya Serie A kepada tim promosi, AC Monza, dengan skor 2-1.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Bek Muda Chelsea Laris Manis, 3 Klub Top Italia Jadi Peminat
Adapun Lazio menaklukkan Bologna dengan skor tipis 2-1 di kandang mereka sendiri.
Laga kali ini tentu akan menjadi seru karena keduanya sama-sama memiliki momentum untuk meraih tiga poin.
Bahkan, Lazio dan Torino berada di posisi tujuh dan delapan klasemen Liga Italia 2022-2023.
Di saat yang bersamaan, akan ada juga pertandingan antara Udinese dan Salernitana yang berlangsung di Stadion Dacia Arena, Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau pukul 23.30 WIB.
Setelah itu, Inter Milan akan gantian berlaga di Stadion Giuseppe Meazza dengan menjamu Spezia pada Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 01.45 WIB.
Sebelumnya, Inter Milan harus bersusah payah mengalahkan tim promosi, Lecce, dengan skor tipis 2-1 pada pekan perdana Liga Italia 2022-2023.
Dalam laga tersebut, Romelu Lukaku berhasil mencetak gol debut keduanya untuk Inter Milan pada menit ke-2.
Gol tersebut sekaligus menandai kembalinya Lukaku ke Inter Milan sebagai pemain pinjaman dari Chelsea.
Dalam laga melawan Spezia nanti, Lukaku berpeluang untuk kembali unjuk gigi di hadapan para pendukung I Nerazzurri.
Penyerang asal Belgia itu juga berpeluang untuk membawa Inter Milan naik lima posisi sekaligus di klasemen Liga Italia.
Saat ini, Inter Milan berada di posisi keenam klasemen Liga Italia 2022-2023 dengan koleksi tiga poin.
Apabila tim asuhan Simone Inzaghi itu berhasil meraih kemenangan atas Spezia, Inter Milan akan naik ke puncak klasemen dan menggeser Napoli.
Saat ini, Napoli memimpin klasemen sementara setelah berhasil menghajar Hellas Verona dengan skor 5-2 pada pekan perdana Liga Italia 2022-2023.
Di saat yang bersamaan dengan pertandingan Inter Milan, Sassuolo akan menjamu Lecce di Mapei Stadium, Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 01.45 WIB.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Lega Serie A, berikut jadwal pekan ketiga Liga Italia 2022-2023 yang akan digelar hari ini:
Sabtu (20/8/2022) pukul 23.30 WIB
- Torino vs Lazio
- Udinese vs Salernitana
Minggu (21/8/2022) pukul 01.45 WIB
- Inter Milan vs Spezia
- Sassuolo vs Lecce
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar