Kala itu juga masih ada Barnabas Sobor yang saat ini dipinjamkan ke PSPS Riau.
Baca Juga: Update Cedera Persebaya vs PSIS - Persebaya Krisis Lini Tengah, PSIS Tanpa Carlos Fortes
"Sementara kondisi di bek kanan pada waktu itu cuma ada Syahwal Ginting dan Rio Fahmi yang sedang di timnas," tutur Frengky Missa.
"Jadi, coach Pasquale minta saya isi bek kanan," ujarnya.
Ternyata perpindahan posisinya ke bek kanan jadi berkah untuk Frengky Missa.
Pemain kelahiran 20 Februari 2004 itu berhasil menembus skuad utama klub berjuluk Macan Kemayoran.
Lebih hebatnya lagi, Frengky Missa sebenarnya baru melakoni debutnya pada Liga 1 musim ini.
Baca Juga: Bocoran Rahasia Awal Pendekatan Persib Bandung ke Luis Milla
Namun dirinya berhasil mencuat sebagai pilihan utama di sektor lini belakang tim Persija Jakarta.
Frengky pun tampil apik pada pertahanan kanan Persija mencatatkan empat penampilan untuk skuad "Macan Kemayoran" di Liga 1 Indonesia 2022-2023.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar