BOLASPORT.COM - Mantan pebulu tangkis tunggal putra nomor satu asal Jepang, Kento Momota, tertunduk malu setelah tersingkir pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2022.
Mimpi buruk kegagalan pada Olimpiade Tokyo 2020 kembali dialami Kento Momota ketika bertanding pada Kejuaraan Dunia 2022 yang juga berlangsung di negara asalnya.
Pada edisi pertama Kejuaraan Dunia di Negeri Sakura, Kento Momota harus mengakui keunggulan pemain India, H. S. Prannoy, pada babak kedua yang berlangsung pada Rabu (24/8/2022).
Momota hampir selalu berada dalam posisi tertinggal ketika menghadapi Prannoy dalam pertandingan yang berlangsung selama 54 menit.
Kiprah Momota, unggulan kedua, pun selesai ketika kesalahan pengamatan membuat Prannoy mencetak poin kemenangan.
Laga selesai dengan skor 21-17, 21-16 bagi kemenangan Prannoy yang sebelum ini tak pernah menang atas Momota dalam tujuh pertemuan.
Prannoy merupakan salah satu pemain yang sedang meningkat pada 2022.
Thomas Cup 2022 menjadi pencapaian terbaik Prannoy ketika dia menjadi salah satu pemain vital dalam kesuksesan India menjadi juara.
Walau tak bertanding pada final melawan Indonesia, Prannoy membantu India memenangi laga hidup mati pada partai kelima dari babak penyisihan grup hingga semifinal.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Nomor 1 di Eropa, Denmark Malah Ambyar Saat Para Andalan Gugur Duluan
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar