BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia hampir pasti tanpa 3 pemain keturunan yang sedang menyelesaikan naturalisasi saat melawan Curacao di FIFA Matchday 24 dan 27 September 2022 mendatang.
Proses naturalisasi 3 pemain keturunan yakni Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama hampir pasti tak terkejar.
Perlu diketahui tiga pemain tersebut telah melengkapi dokumen dan sudah sampai di DPR RI.
DPR RI baru saja memasuki masa reses dari 8 Juli hingga 15 Agustus 2022.
Pada Rabu (24/8/2022), Komisi X DPR RI menggelar rapat dengan Menpora RI terkait pemberian status Warga Negara Indonesia (WNI) kepada tiga pemain keturunan.
Baca Juga: Catat Empat Cleansheet, Elkan Baggott Mengaku Sudah Nikmati Peran Baru di Lini Belakang
Akan tetapi DPR mengatakan bahwa mereka akan membahas permohonan naturalisasi ini pada bulan September.
"Komisi X DPR RI dan Kemenpora RI sepakat akan membahas pertimbangan kewarganegaraan RI bagi atlet sepak bola dilakukan pada awal September 2022," sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Youtube Komisi X DPR RI Channel.
Sebagai informasi, untuk awal September 2022 adalah pembahasan awal naturalisasi sedangkan pembahasan tingkat dua kemungkinan akan dilakukan pada September 2022.
Selain itu, pembahasasan juga dilakukan bersama Komisi III DPR RI.
Dengan begitu, kemungkinan besar naturalisasi 3 pemain keturunan tidak akan terkejar sebelum FIFA Matchday 24 dan 27 September 2022.
Pernyataan Menpora RI, Zainudin Amali juga memperkuat kemungkinan tersebut.
"Kita jadwalkan September, karena kita harus sesuaikan jadwal. Kemarin karena saya ada kegiatan. baru kita rencanakan awal September," ucap Zainudin Amali saat ditemui seusai rapat.
"Tanggalnya nanti kita lihat."
"Saya harus menyesuaikan dengan kegiatan-kegiatan saya juga," sambung pria kelahiran Gorontalo itu.
Proses naturalisasi lebih dulu kemungkinan untuk Jordi Amat dan Sandy Walsh.
Sedangkan Shayne Pattynama yang mengumpulkan dokumen belakangan, akan dinaturalisasi selanjutnya.
Proses naturalisasi tidak sampai DPR saja, mereka masih akan memohon persetujuan dari Presiden RI.
"Sebenarnya sih persyaratan-persyaratan semua sudah oke, tapi memang di UU harus disetujui di DPR, maka itu saja. Prosedurnya yang kita jalanin," kata Amali.
"Iya Presiden (Joko Widodo) sudah kasih soal Sandy Walsh dan Jordi Amat."
Baca Juga: Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Alami Pukulan Telak Sebelum Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
"Ya mereka harus hadir dan biasanya DPR juga suka nanya-nanya soal mereka," tambahnya.
PSSI sudah mengonfirmasi bahwa Timnas Indonesia akan bertanding melawan Curacao sebanyak dua kali di FIFA Matchday September 2022.
Laga pertama akan berlangsung pada 24 September di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Sementara laga kedua dijadwalkan akan berlangsung pada 27 September di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar