"Saya tak meminta Ajax melepas saya. Saya memohon Ajax untuk menjual saya dengan nilai transfer terbesar buat pemain Liga Belanda," kata Antony, yang bersikeras ingin pindah ke Man United.
"Saya harap fan Ajax mengerti saya karena masa depan untuk seorang pesepak bola adalah hal yang tak pasti," imbuh pemuda 22 tahun yang membela Ajax sejak 2020, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
Adapun untuk Frenkie de Jong, muncul perkembangan lain dalam telenovela transfer ini.
Gelandang timnas Belanda bersedia dipotong gajinya demi bertahan di Barcelona.
Man United masih berharap adanya plot twist jelang tenggat bursa transfer.
Mereka harus memperkuat upaya meruntuhkan kehendak keras De Jong buat meninggalkan Barca.
Sisanya, kehadiran Cody Gakpo dari PSV Eindhoven kelihatan lebih realistis.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Man United Tak Ada Kemajuan, Frenkie de Jong Terancam Diambil Bayern Muenchen
Namun, Man United kudu cepat-cepat melayangkan tawaran resmi sekira 25 juta pounds kepada PSV.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Whoscored.com, SkySports.com |
Komentar