Untuk sementara, RANS Nusantara FC menempati peringkat ke-16 klasemen dengan perolehan lima poin.
"Saya rasa, saya sangat mengambil sikap profesional, saya selalu fokus kepada tim saya," ucap Rahmad Darmawan selepas pertandingan.
"Soal apapun diputuskan manajemen terpisah dari tugas saya kepada pemain."
"Tugas saya adalah terus menjaga motivasi teus mengenai hal-hal teknis, setelah itu manajemen punya pertimbangan lain silahkan. Sama sekali tidak ada keberatan di hati saya," sambung mantan pelatih Madura United itu.
Baca Juga: Tim Indonesia Gagal Juara di Kejuaraan Dunia 2022, Ini Evaluasi PBSI
Lebih lanjut, RD menyadari bahwa RANS Nusantara FC harus terus berbenah.
Karena RANS Nusantara FC tercatat berhasil mencetak 11 gol dan 17 kebobolan.
"Kalau bicara sepak bola penyerang punya tugas utama sebagai seorang yang diharapkan mencetak gol banyak, Wander Luiz baru main sebagai starter tiga kali cetak dua gol," kata pria yang akrab disapa RD itu.
"Septian Bagaskara tiga kali buat dua gol, sebagai penyerang tidak masalah, pemain-pemain second line bikin kontribusi. Buat kami sebuah organisasi permainan saat tim menyerang," tutup RD.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar