“Awal-awal memang sempat grogi, karena ini baru pertama kali, tetapi saya langsung menyesuaikan diri, ternyata oh gini oh gini latihan timnas itu,” ujar Muhammad Akrom kepada awak media termasuk BolaSPort.com, Selasa (30/8/2022).
“Lama-lama saya adaptasi dengan teman-teman juga. Alhamdulillah semua berjalan lancar,” ucapnya.
Baca Juga: Anak Firman Utina Ungkap Arahan Shin Tae-yong di Latihan Timnas U-19 Indonesia
Setelah menjadi bagian dari timnas U-19 Indonesia, Akrom pun mengaku ia beradaptasi dengan pola latihan yang diterapkan oleh pelatih Shin Tae-yong.
Menurutnya, pelatih asal Korea Selatan itu memang sangat tegas dalam memimpin latihan.
Namun, ketegasannya saat memimpin latihan membuatnya semakin semangat untuk bekerja lebih keras.
Ia bahkan bertekad memberikan yang terbaik dengan mengikuti arahan pelatih berusia 52 tahun tersebut.
Akrom mengaku bahwa intensitas latihan di timnas dan klub sangat berbeda jauh.
Selama di timnas U-19 Indonesia latihan dengan intensitas tinggi.
Meski begitu ia merasa bersemangat dan berusaha untuk selalu fokus mengikuti latihan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar