Timnas Indonesia akan bertanding dua kali lawan Curacao yakni pada 24 dan 27 September 2022.
"Curacao adalah negara dekat Belanda juga, banyak pemain di sana, mereka main di luar semua, kompetisi bagus," kata Marc Klok.
"Jadi saya pikir Curacao adalah tim yang bagus, saya senang kita main lawan tim bagus," tambahnya.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Lolos ke Perempat Final, Fajar/Rian Selamatkan Ganda Putra Indonesia

Pemain timnas Indonesia, Marc Klok saat melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Kuwait dalam laga Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 yang bergulir di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, pada Rabu (8/6/2022).
Marc Klok pun yakin timnas Indonesia bisa mengalahkan Curacao dalam dua kali pertemuan.
"Yang pasti liat ke depan untuk menang dua kali, saya pikir pasti bisa."
"Semoga saja stadion ramai dengan suporter Indonesia untuk bantu tim," tambahnya.
View this post on Instagram
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |