Skriniar bergabung dengan FC Vion Zlate Moravce pada 1 Januari 2013 dengan status sebagai pemain pinjaman dari MSK Zilina.
Bersama FC Vion Zlate Moravce, Skriniar hanya mencatatkan 7 penampilan yang semuanya diukir di pentas Liga Slovakia.
Dari 7 penampilan tersebut, Skriniar harus mengantongi 3 kartu kuning.
Baca Juga: Erling Haaland Kini Ancam Rekor Hattrick Cristiano Ronaldo di Liga Inggris
Pada 30 Juni 2013, Skriniar kemudian kembali ke MSK Zilina setelah masa pinjamannya berakhir.
Setelah membela MSK Zilina, Skriniar memutuskan untuk berkarier di luar negeri bersama klub Liga Italia pertamanya, Sampdoria, pada 2016.
Hanya 18 bulan di Sampdoria, Skriniar langsung dilirik Inter Milan yang memboyongnya ke Stadion Giuseppe Meazza.
Skriniar hingga sekarang sudah membukukan 219 laga bersama Inter Milan di lintas kompetisi.
Kapten timnas Slovakia itu sanggup menyumbangkan 11 gol serta 4 assist untuk Inter Milan.
Skriniar pun sukses mempersembahkan 1 trofi Liga Italia, 1 trofi Piala Super Italia, dan 1 trofi Coppa Italia.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | L'Equipe, Football Italia |
Komentar