Dia menegaskan jika pernyataan sebelumnya merupakan upaya tanggung jawab setelah hasil minor yang didapatkan saat bermain di kandang.
"Pada pertandingan melawan Persebaya Surabaya, memang itu sebuah bentuk pertanggung jawaban saya."
"Karena saya pikir dengan tiga kali kalah di kandang ini tidak baik buat saya pribadi maupun buat tim."
"Artinya mungkin ungkapan secara pribadi sebagai bentuk pertanggungjawaban," kata Seto Nurdiantoro pada sesi jumpa pers jelang laga melawan Dewa United (3/9/2022).
Baca Juga: Persebaya Telan Kekalahan Perdana di Kandang, Aji Santoso Puji Lini Belakang Bali United
Seto menjelaskan jika keputusan sebelumnya bukan karena desakan suporter.
Tidakan tersebut murni berasal dari tanggung jawab setelah hasil minor yang mereka dapatkan di laga kandang.
"Bukan tentang waktu itu suporter sempat kecewa, tapi bukan tentang itu, lebih ke saya individu untuk bertanggung jawab," ujarnya.
Baca Juga: Yasonna Bertekad Tingkatkan Prestasi Kempo Indonesia di Kancah Dunia
Pelatih asal Bantul ini menegaskan jika dia akan fokus bersama PSS Sleman.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar