Namun, Milla menagku cukup puas dengan skema permainan yang dijalani para pemain dalam pertandingan melawan RANS Nusantara tadi.
Baca Juga: Ciro Alves Akhirnya Cetak Gol, Persib Bandung Unggul atas RANS Nusantara FC pada Babak Pertama
“Di babak pertama tim bermain dengan sangat baik dan mampu menutup ruang bagi RANS sehingga tidak mungkin bagi mereka untuk mengembangkan permainan,” kata Luis Milla.
“Di babak kedua, tim ini butuh lebih tenang dan lebih baik dalam penguassaan bola. Tapi saya tetap senang dengan tiga poin ini,” tuturnya.
Sementara itu, Persib akan menghadapi Arema FC dalam laga pekan kesembilan Liga 1.
Mereka akan bertandang ke Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang, Pada Minggu (11/9/2022).
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar