BOLASPORT.COM - Raksasa Liga Spanyol, Real Madrid ketiban berkah usai Vinicius Junior sah menjadi warga negara Spanyol.
Pada musim panas 2022, juara bertahan Liga Spanyol, Real Madrid, tidak banyak melakukan manuver.
Tercatat hanya dua pemain baru, yakni Aurelien Tchouameni dan Antonio Ruediger yang berhasil digaet Real Madrid hingga penutupan bursa transfer musim panas tahun ini.
Meski begitu, Real Madrid mendapatkan kabar baik pasca-berakhirnya jendela transfer musim panas kali ini.
Kabar tersebut datang dari winger muda asal Brasil, Vinicius Junior.
Pada Jumat (2/9/2022) waktu setempat alias satu hari setelah jendela transfer musim panas ditutup, Vinicius Junior resmi menjadi warga negara Spanyol usai melakukan sumpah.
Kabar tersebut juga diumumkan oleh transfer guru asal Italia, Fabirizo Romano, melalui akun Twitter pribadinya.
Baca Juga: Demi Gelar Liga Spanyol 2022-2023, Barcelona Terapkan 3 Aturan Ketat ke Pemainnya
Dengan sumpah tersebut, Vinicius Junior kini memiliki dua paspor, yakni Brasil dan Spanyol.
Pemain berusia 22 tahun itu tiba di Spanyol pada Juli 2018 , dan empat tahun kemudian, dengan terpenuhinya beberapa parameter, pemerintah Spanyol memberikan paspor untuknya.
Sebagai catatan, setelah dua tahun tinggal di Spanyol , warga negara tertentu dapat mengajukan permohonan kewarganegaraan ganda dan memperoleh persetujuan beberapa bulan kemudian.
Pengajuan paspor dari Vinicius sendiri sempat tertunda cukup lama akibat pandemi COVID-19.
Meski Vinicius tidak bisa membela La Furia Roja, itu menjadi berkah tersendiri bagi Real Madrid.
Dilansir BolaSport dari Marca, Real Madrid kini memiliki satu kuota pemain non-Uni Eropa yang lowong dalam skuad.
Sebelumnya, trio Brasil, Vinicius, Eder Militao dan Rodrygo telah mengisi kuota non-Uni Eropa, yang membatasi pergerakan Real Madrid di jendela transfer musim panas.
Baca Juga: Jadi Anak Patuh, Toni Kroos Dukung Terwujudnya Kompetisi Kontroversial
Berbeda kisah dengan Federico Valverde yang notabene warga negara Uruguay tetapi juga memegang kewarganegaraan Spanyol.
Adapun kuota pemain non-Uni Eropa El Real sudah terpenuhi mengingat mereka sempat memiliki Takefusa Kubo dan Reinier Jesus.
Pihak Liga Spanyol sendiri hanya memperbolehkan mendaftarkan lima pemain non-Uni Eropa dengan catatan maksimal tiga pemain non-Uni Eropa dalam susunan awal pemain.
Istilah non-Uni Eropa mengacu pada pemain yang negaranya berada di luar cakupan Uni Eropa.
Laporan dari Marca juga turut menyebutkan bahwa Rodrygo dan Eder Militao juga tengah dalam proses mendapatkan kewarganegaraan Spanyol.
Official. Vinícius Junior has received Spanish passport, one day after the closure of transfer market. ????⚪️ #RealMadrid
Important news for Real Madrid as they now have one non-EU spot free on the market — Gabriel Jesus deal collapsed in June because of that issue. pic.twitter.com/VQlMAhq3dy
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) September 5, 2022
Seiring kekosongan slot non-Uni Eropa yang sempat diisi oleh Vinicius, maka Real Madrid memiliki peluang besar menggaet pemain non-Uni Eropa pada jendela transfer terdekat, yakni musim dingin 2023.
Sempat dilaporkan bahwa Real Madrid mengincar serius Gabriel Jesus dari Manchester City pada musim panas ini.
Baca Juga: Lionel Messi Cabut, Barcelona Puasa Gol Perekik selama 16 Bulan
Namun, Gabriel Jesus tidak memenuhi syarat untuk paspor pemain sehingga transfernya urung terjadi.
Gabjes akhirnya berlabuh ke Arsenal dan Real Madrid sendiri tidak mampu mendatangkan pelapis Karim Benzema.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca.com, Sportskeeda.com, Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar