Pada tes di Sirkuit Misano, Italia, Quartararo sangat senang karena kecepatan motornya mulai membaik.
Bahkan bisa bersaing dengan pembalap Ducati. Pada hari kedua sesi pertama, Quartararo berhasil mencatatkan kecepatan tertingginya 298,3 km/jam.
Hanya terpaut 1,7 km/jam dari Jorge Martin yang mencatatkan kecepatan terbaiknya 300 km/jam.
"Saya senang. Kami dapat memastikan bahwa mesin membawa peningkatan besar," ucap Quartararo dikutip Bolasport.com dari Speedweek, Kamis (8/9/2022).
"Saya menangkap slipstream Zarco di pagi hari dan kecepatan tertingginya sangat bagus."
"298 km/jam, di slipstream, tetapi jika Anda memeriksa nilai kecepatan rata-rata, maka itu kuat."
Lebih lanjut, Quartararo mengatakan bahwa mesin baru yang disematkan pada motor YZR-M1 miliknya pada tes kali ini memiliki karakter yang sedikit berbeda.
Namun Quartararo mengatakan bahwa masih ada beberapa hal yang akan terus dikerjakan agar mendapatkan motor yang sempurna untuk musim depan.
"Mesin memiliki sedikit perubahan karakter, tetapi saya masih merasa seperti di motor lama," ucap Quartararo.
Baca Juga: Tes MotoGP Misano - Aleix Espargaro Sial Lagi, Jari Kelingkingnya Patah Usai Terjatuh
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar