"Saya tidak tahu kenapa, saya ingin menurunkan berat badan saya."
"Hey, saya adalah jawara dari Chechnya, jadi diamlah."
"Saya akan menghabisi jagoan kalian, saya akan menghabisi di belakang panggung juga," ucap petarung berjuluk Borz, artinya serigala, dengan percaya diri.
Menurut UFC, tim dokter menghentikan Chimaev untuk memotong berat badan lebih jauh karena alasan kesehatan.
Akan tetapi reaksi sinis tetap muncul dari mulut Nate Diaz.
Diaz membandingkan Chimaev dengan sesama petarung Rusia sekaligus mantan juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov, karena sejarahnya dengan Tony Ferguson.
Laga Nurmagomedov kontra Ferguson, dua petarung teratas kelas ringan pada masanya, terkenal di UFC justru karena selalu gagal.
Nurmagomedov mundur dari laga tiga kali, terakhir kali karena pembatasan yang disebabkan Covid-19, sedangkan Ferguson dua kali.
"Tony sudah lama berada di UFC, saya dan dia seharusnya sudah bertarung sejak dahulu," kata Diaz.
Baca Juga: Jelang UFC 279 Khamzat Chimaev Bikin Onar, Kubu Nate Diaz dan Kevin Holland Jadi Sasaran
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | ufc.com, MMAFighting.com |
Komentar