BOLASPORT.COM - Legenda Liverpool, Graeme Souness, menilai bahwa keputusan Chelsea memecat Thomas Tuchel dan menunjuk Graham Potter sebagai pelatih pengganti adalah sebuah kesalahan yang akan disesali.
Hasil kurang memuaskan dialami oleh Chelsea dengan pelatih anyar mereka, Graham Potter, dalam laga kedua Grup E Liga Champions 2022-2023.
Menjamu RB Salzburg di Stamford Bridge, Rabu (14/9/2022) atau Kamis dini hari WIB, The Blues hanya bisa bermain seri.
Skor 1-1 menjadi penghias laga ini di mana gol Chelsea yang dicetak Raheem Sterling (menit ke-49) berhasil disamakan oleh Noah Okafor (75').
Hasil imbang ini membuat Chelsea belum meraih satu kemenangan pun di Liga Champions musim ini dan menempati dasar klasemen Grup E.
Pada laga pertama melawan Dinamo Zagreb, Chelsea harus bertekuk lutur dengan skor 0-1 dan berujung pada pemecatan Thomas Tuchel.
Legenda Liverpool, Graeme Souness, berpendapat bahwa keputusan Chelsea untuk memecat Tuchel adalah sebuah kesalahan.
Dengan menunjuk Graham Potter sebagai pelatih pengganti, Graeme Souness menilai Chelsea akan menyesalinya di kemudian hari.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar