Dilansir BolaSport.com dari Total Football Analysis, Okafor punya atribut yang apik dalam hal kemampuan dribel, pergerakan tanpa bola, dan pressing.
Dalam hal posisi, Okafor mampu bermain sebagai penyerang tengah atau sayap, membuatnya menjadi pemain menyerang yang serbabisa.
Syahdan, apabila mau mendaratkan Okafor, AC Milan harus menyiapkan dana yang cukup besar.
Pasalnya, Okafor punya harga pasaran sebesar 35 juta euro atau setara Rp522 miliar.
Biaya yang pantas didapatkan untuk penyerang menjanjikan yang bisa menjadi pengganti jangka panjang Milan untuk Ibrahimovic dan Giroud.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - AC Milan Hajar Dinamo Zagreb, Kutukan 9 Tahun Akhirnya Patah
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football-italia.net, totalfootballanalysis.com |
Komentar