Baca Juga: Persebaya Dituntut Perbaiki Kerusakan Stadion Deltras Sidoarjo
Meski begitu, Shin Tae-yong optimistis timnas U-20 Indonesia mampu mendulang hasil maksimal.
Apalagi, juru taktik asal Korea Selatan ini termotivasi mengusung misi balas dendam atas insiden di Piala AFF U-19 2022 lalu.
Guna menumbangkan Vietnam, dirinya telah menganalisa kekuatan tim besutan Dinh The Nam tersebut.
Kekuatan ini nantinya akan dibedah dan dipelajari Marselino Ferdinan dkk agar Vietnam tidak leluasa memanfaatkannya.
"Vietnam itu berbeda dengan Timor Leste dan Hong Kong, mulai dari kualitas passing dan mobilitasnya berbeda jauh," jelas Shin Tae-yong.
"Jadi kami harus mempersiapkan dengan baik agar kita bisa menang.
Kami pastinya akan berusaha lebih agar lolos," tegas Shin Tae-yong.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar