Meski telah menemukan perasaan yang baik di hari pertama, Vinales mengalami penurunan di sesi FP3.
Dia gagal memanfaatkan peluang menajamkan waktunya dan berakhir di peringkat ke-19 secara keseluruhan.
Pembalap asal Spanyol itu mau tak mau harus berjuang dari sesi kualifikasi 1 (Q1) dalam memperebutkan start terdepan dalam sesi balapan akhir pekan ini.
Terlepas dari itu, Vinales tak masalah karena saat ini berjuang bersama tim yang percaya terhadap kemampuan dirinya.
Dengan seiring peningkatan yang dialaminya, dia yakin pada musim depan akan lebih konsisten dalam memperebutkan podium ataupun kemenangan.
"Saya pikir di masa depan saya akan benar-benar kuat," ujar Vinales.
"Ketika sebuah tim percaya pada seorang pebalap, mereka memberikan lebih banyak dukungan setiap harinya."
"Cara mereka melihat dan memperlakukan saya membuat saya bangga dan bahagia," tutup Vinales.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Posisi 10 Besar Cukup bagi Marc Marquez
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar