Tahun lalu Quartararo finis di posisi kedelapan dengan selisih waktu 16,5 detik dari Bagnaia yang menjadi pemenang lomba.
Belum lagi tingginya tekanan ban depan saat berada di belakang rival yang bakal menambah masalah Quartararo dalam lomba.
Demi mewujudkan itu, Quartararo tidak segan tampil agresif.
"Saat start kami harus berhati-hati, tetapi juga agresif karena saya harus mengambil banyak risiko pada lap pertama," tuturnya.
"Jadi saya akan mencoba menghangatkan ban saat lap pemanasan dan kemudian melihat bagaimana hasilnya."
"Saya perlu melakukan overtake agresif dan jika harus mengalami kontak dengan pembalap lain, kami harus melakukannya."
"Akan tetapi ini akan menjadi satu-satunya solusi saya untuk balapan ini," ujar Quartararo.
Quartararo sedang dikejar Bagnaia dalam perburuan posisi pertama di klasemen sementara MotoGP 2022.
Torehan 211 poin milik Quartararo hanya unggul 30 poin dari Bagnaia yang naik ke posisi dua berkat catatan empat kemenangan beruntun.
Balapan MotoGP Aragon akan berlangsung pada Minggu (18/9/2022) pukul 19.00 WIB. Lomba akan disiarkan secara langsung di Trans7 dan SPOTV.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Peluang Menang Bisa Diraih Aleix Espargaro Meski Ducati Mendominasi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar