Peluang dihadirkan oleh Monza melalui Dany Mota menit ke-51. Sepakan kaki kanan Mota dari jarak dekat melebar tipis ke sisi kiri gawang Mattia Perin.
Menit ke-60, Gianluca Caprari melakukan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti. Namun, sepakan kaki kanannya tepat jatuh di pelukan Perin.
Monza akhirnya sukses memecah kebuntuan di menit ke-74 melalui gol dari Christian Gytkjaer.
Patrick Ciurria sukses mengirim umpan dari sisi kiri pertahanan Juventus dan langsung disambar dengan kaki kanan Gytkjaer yang berada di depan gawang.
Monza, bottom of the league standings, scores the first goal against Juventus ..#MonzaJuve
— ????????➑ (@TK_2070) September 18, 2022
pic.twitter.com/PY9avzZT8r
Menit ke-82, Juventus coba mendapatkan gol melalui peluang yang dihasilkan oleh Danilo di sisi kiri pertahanan Monza.
Danilo mengirim umpan lambung ke tengah kotak penalti menuju Moise Kean. Namun, sundulan Kean tepat berada di tangan Gregorio.
Juventus akhirnya harus menyerah dari Monza usai peluit babak kedua tanda berakhirnya laga dibunyikan.
Kemenangan tipis 1-0 menjadi milik tuan rumah Monza sekaligus yang pertama di Liga Italia musim ini.
Monza kerap disebut AC Milan KW (tiruan) karena keberadaan sosok-sosok kuat yang punya ikatan emosional dengan I Rossoneri.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar