"Tidak, tidak, Anda tak bisa bilang begitu (kebetulan) karena saya menyadari posisi kiper dan hendak menembak untuk cetak gol," katanya.
"Namun, fakta bahwa saya mencoba (untuk cetak gol) lebih penting daripada kenyataan bahwa itu tidak terjadi persis seperti yang saya rencanakan."
"Apa yang sebenarnya terjadi adalah tembakan saya terlalu keras dan saat di udara, bola lebih berbelok dan akhirnya melaju di atas Seaman."
"Tidak ada yang bisa dia lakukan dan saya kira ada unsur keberuntungan yang terlibat."
"Tapi, sebuah gol tetaplah gol," imbuh legenda Barcelona dan AC Milan.
Entah unsur mana yang dominan, pastinya gol perekik legendaris Ronaldinho tercatat sebagai salah satu dari 100 momen terbaik Piala Dunia versi FIFA.
Apalagi, gol apik tersebut sarat makna karena mengantar timnas Brasil menang comeback atas timnas Inggris (2-1).
Selecao maju ke semifinal untuk mengalahkan Turki (1-0), lalu finis sebagai juara Piala Dunia 2002 berkat brace Ronaldo di final kontra Jerman (2-0).
On a day like this ????
Ronaldinho's great goal vs England in the 2002 World Cup ????????
— Fast GøaIs. (@iF29s) June 21, 2022
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar