Di babak knockout, Prancis dan Italia sama-sama sukses menghajar seluruh lawan mereka.
Prancis mengalahkan Spanyol, Brasil, dan Portugal, sementara Italia mengalahkan Australia, Ukraina, dan Jerman.
Di final, keduanya saling bertemu dan bermain imbang 1-1 hingga babak perpanjangan waktu.
Namun, petaka datang kepada Les Bleus pada menit ke-110 saat Zinedine Zidane diganjar kartu merah oleh wasit Elizondo Horacio.
Zidane mendapatkan kartu merah setelah menanduk bek tengah Italia, Marco Materazzi.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Moncer bareng PSG, Neymar Jadi Harapan Terbesar Timnas Brasil di Qatar
Prancis pun harus bermain dengan 10 pemain sejak saat itu dan akhirnya kalah di babak adu penalti.
Italia keluar sebagai juara dunia setelah menang 5-3 atas Prancis di adu tos-tosan.
Gelar tersebut menjadi yang keempat bagi timnas Italia sepanjang penyelenggaraan Piala Dunia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar