Baca Juga: Bos Honda Beberkan Fokus Marc Marquez di Sisa MotoGP 2022
CEO Fairstreet Sports, Pushkar Nath mengatakan bahwa mereka telah menyelesaikan proposal kerjasama dengan Dorna Sports.
Salah satu alasan Fairstreet Sports mengajukan India sebagai tuan rumah untuk MotoGP tahun depan adalah potensinya yang luar biasa.
"India adalah pasar kendaraan roda dua terbesar di dunia," ucap Nath dikutip Bolasport.com dari Hindustan Times, Rabu (21/9/2022).
"Setiap orang memiliki koneksi dengan motor. Memiliki nilai aspirasi."
"MotoGP adalah salah satu acara olahraga yang paling banyak ditonton."
Sebelumnya Dorna Sports juga sudah mencapai kesepakatan untuk mengadakan MotoGP di Arab Saudi.
Baca Juga: Kode-kode Keras di Era Nelangsa, Honda Butuh Gendongan Marc Marquez
Kesepakatan antara SMC dan Dorna Sports, selaku penyelenggara dan pemegang hak komersial MotoGP, diteken di sela-sela balapan GP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (4/9/2022).
Akan tetapi untuk MotoGP Arab Saudi belum diketahui kapan akan berlangsungnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Hindustan Times |
Komentar