"Shin mengalahkan U20 Vietnam, itu saja, senang untuknya dan bahagia untuk sepak bola Indonesia. Mereka juga menang, juga gemilang, memuncaki Grup F kualifikasi Asia," ucap Vu Manh Hai.
"Akan tetapi cara bicara Tuan Shin agak berlebihan, kurang rendah hati. Jika dia cepat puas diri maka sulit untuk naik ke level berikutnya."
"Bersenang-senang itu menyenangkan, tetapi jangan terlalu senang, Anda perlu mengevaluasi semuanya dengan benar." imbuhnya.
Shin Tae-yong sendiri memang mengakui bila kemenangan atas Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 adalah momen membalaskan kegagalannya menang atas Vietnam di Piala AFF U-19 2022.
Baca Juga: Indonesia-Inggris Sama-sama Panas, Elkan Baggott Tak Ada Masalah Cuaca di Bandung
"Pertama-tama, saya sangat bangga dengan para pemain, sekarang memang sudah bisa kita menang lawan Vietnam," kata Shin Tae-yong.
"Dan setelah dapat kemenangan kami lebih percaya diri untuk ke depannya pastinya."
"Dan begitu kita cetak gol pertama, dan kemasukan dua gol, kita balikin lagi sampai skor 3-2 itu."
"Artinya timnas (U-20 Indonesia) semakin kuat walaupun kita sedang kemasukan gol atau situasi lagi kalah, tapi kita bisa balikin."
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar