Why the hell did Maguire put it out for a corner ????????????
— Janty (@CFC_Janty) September 23, 2022
Nasib Harry Maguire makin menyedihkan karena timnas Inggris akhirnya menelan kekalahan 0-1 dari timnas Italia.
Gol Giacomo Raspadori pada menit ke-68 membuat Inggris terdegradasi dari Liga A UEFA Nations League.
Dengan koleksi dua poin, Inggris sudah tidak mungkin lagi bisa menyalip timnas Hungaria (10 poin), timnas Italia (8), dan timnas Jerman (6).
Pasalnya, Inggris tinggal menyisakan satu laga lagi di UEFA Nations League 2022-2023.
Bagi Harry Maguire, ini menjadi pengalaman ke-5 dirinya mengalami degradasi.
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Pemain 38 Tahun Debut, Belanda Kuasai Puncak Klasemen
Dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, Maguire pertama kali menderita degradasi bersama Sheffield United pada musim 2010-2011.
Ketika itu, Sheffield menempati posisi 23 klasemen dengan 42 poin sehingga mesti turun kasta dari Divisi Championship ke League One.
Kemudian, Harry Maguire terlibat dalam dua degradasi dengan dua klub berbeda pada musim 2014-2015.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk |
Komentar