Sulut United sebenarnya tertinggal terlebih dahulu setelah Rafiko Nawipa membawa timnya, Persewar, memimpin saat pertandingan baru berjalan sembilan menit.
Tuan rumah butuh 6 menit untuk menyamakan kedudukan menjadi imbang 1-1 setelah Eksel Runtukahu menjebol gawang Persewar yang ditongkrongi Barep Wibowo pada menit ke-15.
Skor sementara imbang 1-1 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, ketika laga baru berjalan satu menit, Sulut United kembali unggul lewat gol cepat Arbeta Rockyawan.
Memimpin, Eksel Runtukahu dkk. terus melakukan tekanan tinggi ke pertahanan Persewar.
Baca Juga: PSIM Yogyakarta Raih Kemenangan Perdana di Liga 2, Apa Kata Pelatih Baru Mereka?
Akhirnya usaha berbuah positif setelah Eksel memperlebar jarak gol timnya dengan mematok skor 3-1 pada menit ke 51.
Namun, tim asuhan Eduard Ivakdalam tak patah arang.
Tim yang diawaki banyak pemain eks juara PON XX Papua itu benar-benar petarung.
Faktanya, Rafiko kembali menggetarkan jala gawang Sulut United yang dikawal Dimas Galih pada menit ke 55. Skor pun menjadi 3-2.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar