"Pertandingan pertama jika kita hanya bicara soal kemasukan gol pasti tidak akan kita bisa maju ke depannya," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga: Persib Vs Persija - Pengamanan Berlapis 4 Ring, Jakmania yang Ketahuan Datang Langsung Diusir
Pelatih asal Korea Selatan ini menambahkan jika pelan-pelan skuad Garuda menjadi lebih baik.
Salah satunya adalah membandingkan pertandingan pertama dan kedua.
"Kalau misalnya kita selalu tegur dan mempermasalahkan kemasukan gol pastinya kita susah sekali untuk maju."
"Jadi sambil kemasukan gol juga kita memperbaiki dan berkembang," tambahnya.
Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong Berikan Peringatan Kepada Pemain Timnas Indonesia Usai Bungkam Curacao
Pelatih berusia 51 tahun ini optimis jika secara bertahap skuad Garuda akan semakin kuat.
Namun, membutuhkan waktu agar semua bisa berjalan sesuai rencana.
"Tidak boleh kita bilang jika selalu kemasukan gol."
"Itu tidak baik karena itulah motivasi untuk memajukan tim menjadi lebih baik," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar