Baca Juga: MotoGP Thailand 2022 - Naiki Podium Tertinggi, Miguel Oliveira Kenang MotoGP Indonesia
Apalagi pada balapan kali ini, Marquez berjuang dari posisi kedelapan sampai kelima dengan sangat baik.
"Ini adalah balapan yang solid, sedikit seperti di Motegi," ucap Marquez dikutip Bolasport.com dari Speedweek, Minggu (2/10/2022).
"Saya memulai dengan tenang, menemukan ritme saya selangkah demi selangkah dan menghangatkan ban dengan baik."
Marquez merasa bahagia karena setelah operasi performanya di atas lintasan membaik secara bertahap.
Dan hal tersebut yang memang diinginkan oleh Marquez setelah memutuskan untuk comeback pada MotoGP Aragon 2022.
"Dari sudut pandang saya, saya harus mengendarai balapan seperti ini sekarang, bahkan jika saya bisa mengambil risiko lebih banyak di lima lap pertama," ucap Marquez.
"Jadi saya menemukan ritme saya dan secara bertahap menjadi lebih cepat."
Tidak seperti beberapa pembalap lain yang mengeluhkan kondisi hujan di Sirkuit Internasional Chang, Marquez justru girang dengan turunnya hujan.
Bahkan Marquez menyebut turunnya hujan pada balapan tadi menjadi salah satu penyelamatnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar