Baca Juga: Malang Nian Murid Valentino Rossi, Sudah Start Terdepan Gagal Raih Poin
"Faktanya mungkin lap pertama dan lap kedua di trek lurus dan setelah tikungan 3 saya melakukan setengah kilometer tanpa melihat apa-apa."
"Saya tidak melihat apa-apa, kecepatan penuh, tidak ada."
"Ada banyak risiko di sana, jika ada pembalap yang memotong, saya bisa menabraknya."
Tidak hanya memiliki risiko yang besar mengalami kecelakaan, Vinales mengatakan bahwa jarak pandang yang terbatas membuatnya kehilangan banyak waktu.
Hal tersebut terbukti dimana posisi Vinales melorot sangat banyak di lap pembuka, memulai balapan dari posisi ke-17 Vinales langsung terperosok ke posisi 22.
"Jadi kita harus sedikit melihat ke sana karena kalau di dalam air itu gila , apalagi kalau ada orang di belakangnya," ucap Vinales.
"Dalam 3 lap saya kehilangan 14 detik, itu adalah berapa lama saya menyelesaikan balapan."
Meski menyesalkan balapan dimulai dengan jarak pandang yang masih terbatas, secara keseluruhan Vinales merasa puas terutama dengan kinerja motornya.
Vinales mengaku bahwa performa motornya jauh lebih baik jika dibandingkan pada seri sebelumnya di Sirkuit Motegi, Jepang saat melibas trek basah.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar