Itu dimaksudkan untuk memberikan penghormatan kepada para korban dari Tragedi Kanjuruhan di Malang, Sabtu (1/10/2022) malam WIB.
"UEFA hari ini mengumumkan bahwa mengheningkan cipta akan diadakan sebelum kick-off untuk mengenang para korban persitiwa tragis di Stadion Kanjuruhan di Indonesia," bunyi pernyataan dari laman resmi UEFA, dikutip oleh BolaSport.com.
"Moment of silence ini akan berlangsung di semua pertandingan UEFA pekan ini (Liga Champions, Liga Europa, Liga Konferensi Europa dan play-off Piala Dunia)," tulis pernyataan UEFA.
Liga Spanyol Liga Inggris, dan Eredivisie, sudah lebih dulu melakukan bentuk penghormatan dari Tragedi Kanjuruhan.
Itu ditandai dengan mengenakan ban hitam di lengan dan mengheningkan cipta selama beberapa menit sebelum laga dimulai.
Sebagaimana kita ketahui bahwa lebih dari ratusan nyawa melayang dan mengalami luka-luka usai duel Derbi Jawa Timur antara Arema FC dan Persebaya.
A moment of silence will be held prior to kick-off at all UEFA matches this week, in memory of the victims of the tragic events at Kanjuruhan Stadium in Indonesia.
— UEFA (@UEFA) October 4, 2022
Peristiwa nahas di Kanjuruhan tersebut sontak membuat banyak pihak baik dari dalam hingga luar negeri memberikan pesan duka dan simpati.
Tragedi Kanjuruhan menjadi peristiwa mematikan nomor dua di dunia setelah peristiwa Estadion Nacional, Lima, Peru.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar