Namun, pada akhirnya ia memutuskan untuk membela Der Panzer ketika mendapatkan panggilan saat masih dilatih Joachim Loew.
Musiala kini sudah mencatatkan 17 cap bersama timnas Jerman dengan menghasilkan satu gol.
Hansi Flick sebagai pelatih Jerman memuji permainan apik Musiala usai laga Jerman melawan Inggris di UEFA Nations League pada 26 September 2022.
"Jamal Musiala menunjukkan berkali-kali hal yang menjadi karakteristiknya. Jerman butuh penampilan semacam itu," kata Flick, dikutip BolaSport.com dari Bavarian Football Works.
???? 90 games
— FC Bayern English & National Manchaft (@FCBayernGER) October 5, 2022
⚽️ 20 goals
????️ 13 assists
???????? Bundesliga
???????????? DFL Supercup
???? Champions League
???? UEFA Super Cup
???? FIFA Club World Cup pic.twitter.com/WuJw7d4xQU
"Dengan setiap dribel, Jerman menciptakan situasi permainan yang berbeda."
"Dia membuat Inggris lebih terbuka dan memberikan celah untuk Jerman masuk. Kualitas itu yang membedakan Jamal," ucap Flick menambahkan.
Untuk musim 2022-2023, Musiala sudah menorehkan tujuh gol dan menghasilkan enam assist dalam 12 pertandingan di lintas kompetisi.
Dengan permainan yang semakin matang, pemuda kelahiran Stuttgart ini bisa menjadi salah satu pencuri perhatian di Piala Dunia 2022.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Bavarianfootballworks.com, Sportsbrief.com |
Komentar