BOLASPORT.COM - Pemilik tim Moto3 SIC58 Squadra Corse sekaligus ayah dari mendiang Marco Simoncelli menyebut kehadiran Marc Marquez di atas lintasan dalam tiga balapan terakhir membuat MotoGP kembali menarik untuk disaksikan.
Pembalap Repsol Honda tersebut berhasil membuat suasana balap menjadi panas meski baru comeback dari tidur panjangnya karena pemulihan pasca operasi.
Marquez memutuskan comeback setelah 3 bulan lebih menepi dari lintasan pada MotoGP Aragon 2022, sayang saat itu Marquez tidak mampu menyelesaikan balapan dengan sempurna.
Pasalnya Marquez harus kembali ke pit setelah motornya mengalami masalah akibat kontak dengan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda).
Marquez berhasil membuktikan pada MotoGP Jepang 2022 sempat disebut terlalu memaksakan diri dan terlalu cepat comeback
Menjalani balapan di kandang Honda, Marquez membuat kejutan dengan meraih pole position pada sesi kualifikasi.
Marquez hanya mampu menyelesaikan balapan di tempat keempat meski sempat menjadi pemimpin balapan,
Tren positif yang diciptakan oleh Marquez kembali berlanjut pada MotoGP Thailand 2022.
Menggeber RC213V di Sirkuit Internasional Chang, Buriram, Thailand, Minggu (2/10/2022) Marquez sukses menebar ancaman dan menyelesaikan balapan di tempat kelima.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar