Bola hasil tembakan kaki kanan Roberto mengarah ke pojok kiri bawah gawang Inter Milan sebelum diselamatkan oleh Onana.
???????? Dembélé puts Barcelona ahead against Inter!#UCL pic.twitter.com/YtF5fuiWDS
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) October 12, 2022
Gol yang ditunggu-tunggu Barcelona datang pada menit ke-40 melalui kaki kanan Ousmane Dembele.
Dembele meneruskan operan Sergi Roberto dengan sepakan jarak dekat yang kali ini tidak bisa dihalau oleh Onana.
Bola sukses bersarang ke pojok kiri atas gawang Inter Milan.
Skor 1-0 untuk Barcelona bertahan hingga turun minum.
Inter Milan merespons gol Barcelona pada awal babak kedua.
Gol Nicolo Barella dengan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti Barcelona sukses menaklukkan Ter Stegen dan membuat keadaan sama kuat 1-1.
Robert Lewandowski mendapat kesempatan mengembalikan keunggulan Barcelona dua menit kemudian dari tengah kotak penalti Inter Milan.
Penyerang berusia 34 tahun itu melepas tembakan kaki kanan usai menyambut umpan Pedri.
Lewandowski seperti belum diizinkan mendapat giliran mencetak gol setelah bola melebar ke kiri gawang Onana.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar